Meningkatkan SEO adalah upaya yang sebenarnya bisa dilakukan secara mandiri (DIY) apabila disertai dengan modal pembelajaran, waktu, integritas, serta kedisiplinan. Bukan tidak mungkin web/blog akan mencapai tingkat optimasi search engine yang melampaui web/blog yang mendapatkan perlakuan SEO profesional. Yang perlu digarisbawahi:
SEO adalah usaha yang tidak pernah berhenti serta tidak memberikan hasil permanen.
Ada kalanya search engine mengalami perubahan sistem algoritma dan kita perlu melakukan upaya untuk menghadapi perubahan itu. SEO bagaikan menanam benih yang tak pernah habis. Kadang kita harus melalui suatu proses terjadinya kesalahan, uji coba, dan menemukan apa yang paling cocok untuk dilakukan. SEO adalah seni tersendiri.
Seri SEO mandiri ini akan lebih saya fokuskan pada onpage SEO: usaha SEO untuk menyesuaikan, menyetting, serta mengoptimalkan website agar dapat dibaca dan �disukai� search engine. Offpage SEO lebih berfokus pada usaha-usaha di luar web/blog. Persentase besarnya terletak pada link building; menciptakan profile dan reputasi link di dunia online, sehingga akan saya pisahkan dalam seri tersendiri ke depannya.
List berikut adalah daftar poin-poin SEO Mandiri yang akan terus diupdate sesuai dengan perkembangan posting terbaru:
1. Penerapan Title Tag (Judul Halaman) untuk SEO
Beberapa faktor dan strategi yang saya anggap mempengaruhi keberhasilan penggunaan title tag untuk usaha SEO
2. Meningkatkan SEO dengan Meta Keywords? Yakin?
Apakah Google menggunakan meta keywords untuk mengukur relevansi dan ranking suatu halaman Website? Temukan Jawabannya!
3. Mengoptimalkan Fungsi Meta Description (Tags)
Meta Description adalah salah satu dari puluhan meta tags yang valid untuk halaman web. Tidak seperti meta keywords, meta description masih sangat penting.
4. Penggunaan Heading Tags (H1-H6) untuk SEO
Wacana penggunaan Tag Heading untuk meningkatkan SEO web masih menjadi perdebatan besar di kalangan ahli SEO di seluruh dunia. Bagaimanakah sebenarnya?
5. Halaman Sitemap HTML untuk Pengunjung dan SEO
Sangat sederhana, HTML sitemap adalah sebuah halaman web/blog yang memuat garis besar dari seluruh struktur suatu website atau blog. Bagaimana kaitannya dengan SEO?
0 komentar:
Posting Komentar
Kalau berkenan memberikan komentar, harap menggunakan kalimat yang santun dan tidak membahas topik lain di luar konten blog ini. Terima kasih.